Cara Merawat Burung Kenari Biar Gacor

cara-merawat-burung-kenari

Burung kenari apakah ada hubungannya dengan buah kenari? Kenapa keduanya menggunakan kata yang sama? Ternyata antara burung dan buah yang diberi nama kenari tak ada hubungannya.

Berdasarkan catatan sejarah, burung kenari yang memiliki nama latin Seerinus Canaria ditemukan pada abad ke-15.

Penemunya ialah pelaut Prancis bernama Jean de Berthan Cout di Kepulauan Canary. Nah pasti sudah mulai menduga-duga asal mula nama burung kenari.

Benar sobat, nama burung kenari tidak berhubungan dengan buah kenari. Melainkan diambil dari nama pulau habitat aslinya, yaitu Kepulauan Canary.

Jenis Burung Kenari, Lokal dan Impor

Bagaimana caranya membedakan burung kenari yang sobat miliki itu lokal atau impor? Penting untuk mengetahui istilah khusus yang diberikan kepada burung ini.

Jika dissebut F (filial) maka artinya adalah keturunan. Sementara jika di belakangnya ditambah angka, seperti F1 maka artinya keturunan pertama.

Semakin besar angkanya bisa dikatakan semakin dekat hubungan kekerabatan dengan kenari impor.  Untuk mempermudahnya, yuk kita pelajari satu per satu istilah dalam hasil persilangan kenari.

  • Kenari lokal: merupakan burung kenari asli Indonesia.
  • Kenari lokasl super: merupakan hasil persilangan antara kenari  lokal dan kenari AF
  • Kenari AF: merupakan persilangan kenari lokal dan kenari F1.
  • Kenari AFS: merupakan persilangan antara F1 dengan F1.
  • Kenari Impor: merupakan kenari yang berasal dari luar negeri.
  • Kenari F1: merupakan persilangan kenari lokal dan kenari impor.
  • Kenari F2: merupakan persilangan F1 dengan impor.
  • Kenari F3: merupakan persilangan F2 dengan impor.
  • Kenari F4: merupakan persilangan F3 dengan impor
  • Kenari YS: merupakan kependekan kenari Yorkshire yaitu kenari impor yang mempunyai keunggulan pada badannya yang tegap dan besar.

Membedakan Kenari Jantan dan Betina

Berikut ini adalah ciri-ciri burung kenari jantan dan betina yang bisa sobat jadikan pedoman.

Ciri-ciri Burung Kenari Jantan

  • Di lihat dari fisiknya postur tubuh kenari jantan terlihat langsing dan panjang
  • Ukuran kepala lebih kurus atau panjang daripada yang betina
  • Jari nampak lebih renggang ketimbang yang betina
  • Warna pada bagian tulang belakang terlihat lebih pekat
  • Pada bagian dubur dan anus menonjol
  • Warna bulu saat masih anakan sudah terlihat lebih cerah daripada yang betina
  • Dalam hal belajar berkicau, kenari jantan lebih cepat. Saat usia anakan, kenari jantan sudah mulai belajar berkicau
  • Pada umur 7 hari, posisi mata terlihat sejajar dengan paruhnya
  • Kenari jantan saat sudah berumur 3 minggu bisa melompat lebih jauh daripada yang betina.
  • Perbedaan kenari jantan dan kenari betina
  • Perbedaan kenari jantan dan kenari betina

Ciri-ciri Burung Kenari Betina

  • Postur tubuhnya kecil dan bulat
  • Kepalanya lebih kecil daripada jantan
  • Jari kaki rapat dan pendek
  • Warna pada bagian tulang belakang cerah
  • Posisi mata terlihat lebih tinggi dari pada paruhnya
  • Pada bagian dubur lebih rata, di bandingkan dengan yang jantan

Cara Merawat Kenari Biar Gacor

Salah satu alasan manusia memelihara burung kenari karena suaranya yang indah. Kenari merupakan burung yang pandai berkicau. dan sangat disayangkan bila sobat memiliki burung kenari tetapi diam saja.

Supaya kenari gacor tentu banyak hal yang harus dilakukan pemiliknya. Salah satunya memiliki ilmu bagaimana merawat kenari yang benar.

Benar di sini ialah memberikan pakan yang bagus, memandikan, kemudian menjemurnya. Proses selanjutnya ialah menjadikannya gacor dan master.

Pemasteran diperlukan untuk melatih kenari agar terpacu gacor. Juga sekaligus melatih kenari untuk menirukan suara burung master.

Apabila burung kenari sobat kondisinya segar bugar, ada peluang untuk menjadikannya gacor. Sobat, yakinlah jika syarat utama agar kenari cepat gacor sebnarnya adalah sehat.

Cara Merawat Kenari

Pada dasarnya merawat kenari sama dengan jenis burung lain. Namun tak ada salahnya jika sobat menggunakan cara-cara sebagai berikut:

  • Berikan pakan kenari yang berupa biji-bijian mix, sebisa mungkin memberikan pakan canary seed atau biji-bijian yang sudah diramu dan telah banyak dijual di pasaran.
  • Agar kenari tidak bosan, juga berikan sayur-sayuran secara bergantian atau selang-seling.
  • Sebaiknya minimal seminggu sekali kenari diberikan pakan telur dan kroto, karena terkandung protein yang tinggi pada jenis pakan tersebut.
  • Jangan lupa berikan asinan dari hewan laut seperti kerang atau sotong.
  • Setiap pagi kenari harus diangin-anginkan agar merasa segar dan senang.
  • Lakukan penjemuran pada kenari setiap jam 8 hingga jam 10 pagi. Sebisa mungkin penjemuran dilakukan secara rutin setiap hari.
  • Lakukan pemasteran pada kenari, bisa jam 10 hingga jam 3 sore. Baca artikel tentang cara memaster kenari.
  • Bila perlu saat sore hari juga dimandikan, tapi kalo kenari sudah mandi di cepuk tidak usah mandi juga tidak apa-apa, dan hanya diamati aja. Pemandian pada waktu sore hari juga harus menyesuaikan cuaca, jika cuacanya dingin maka lebih baik tidak dimandikan.
  • Lakukan pemasteran kembali pada jam 6 sore.
  • Beri vitamin OrBird.

Cara Beternak Kenari

Untuk mulai beternak kenari ada baiknya sobat mengerti sedikit hal tentangnya. Kalau buta sama sekali maka akan kerepotan ke dep;an.

Perhatikan hal-hal berikut agar dapat beternak burung kenari sendiri:

  • Pilihlah indukan kenari jantan dan betina yang berkualitas.
  • Bedakan mana kenari jantan dan betina.
  • Ketahui usia kenari yang kira-kira pas untuk dikternakkan.
  • Pilihkan indukan kenari yang sedang dalam masa birahi.
  • Teruhlah kenari di sangkar khusus untuk peternak.
  • Kandangnya harus lebih besar. Bisa sobat beli di toko burung.
  • Berilah pakan yang benar.

Menjodohkan Kenari Jantan dan Betina

Berikut beberapa tips menjodohkan kenari jantan dan betina.

  • Kenari jantan dimasukkan ke sangkar gantung dan kenari betina ke kandang khusus ternak. Keduanya diperkanalkan selama tiga hari.
  • Jemurlah kenari dan jantan secara bersamaan tetapi berjarak. Lakukan pukul 07.00 sampai 09.30 WIB.

Memilih Sangkar Kenari

  • Untuk merawat burung kenari diperlukan sangkar yang baik. Dengan begitu penghuninya akan merasa nyaman  dan tenang.
  • Tujuan kenari disangkarkan ialah melindungi burung dari gangguan lingkungan, dan diharapkan dapat memacu burung rajin berkicau.
  • Sangkar untuk merawat dan memelihara kenari sebaiknya berukuran sedang.
  • Memang nggak salah sih, walaupun kenari tergolong burung berukuran kecil, kamarnya jangan sempit.
  • Bukan berarti harus di sangkar yang kecil, yang mengakibatkan ia malas bergerak dan berkicau.

Mengatasi Kenari Macet Bunyi

Kenari macet bunyi adalah hal yang mengkhawatirkan bagi pemiliknya. Celakanya lagi kalau burung jagoan mendadak bisu, alangkah gusarnya pemiliknya.

Untuk mengatasinya silakan perhatikan hal di bawah ini:

  • Beri Pakan Sayuran Segar
  • Pindahkan Burung Ke Sangkar yang Nyaman
  • Membersihkan Sangkar Dengan Rutin
  • Memberikan Asupan Vitamin Yang Tepat
  • Letakkan Sangkar Jauh Dari Keramaian
  • Tambah Durasi Penjemuran
  • Menjauhkan Dari Burung Lain Untuk Sementara Waktu
  • Mengatasi Dengan Daun Mengkudu
  • Amankan Burung Dari Predator Di Malam Hari
  • Berikan Pakan Telur Puyuh Rebus.

Demikian uraian tentang burung kenari. Semoga bermanfaat bagi sobat semua. ***

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel